non-stop.id– Bupati Langkat Terbit Rencana PA bersama Ketua TP PKK Langkat, Tiorita Terbit Rencana memberikan tali asih Rp20 juta kepada orang tua dan dua putra terbaik Langkat pemenang STQH (seleksi tilawah quran dan hadist) ke XVII tingkat Provsu tahun 2021.
Fauzan Nasrulah dari Kecamatan Tanjung Pura, juara 1 tilawah dewasa putra menerima Rp2,5 juta. Zahran Auzan dari Kecamatan Gebang, juara 1 hafiz 30 juz putra menerima Rp2,5 juta. Serta ayah dari Zahra Auzan menerima Rp15 juta, untuk bekal mendampingi Zahra yang masih kanak-kanak.
Pemberian dilaksanakan dikediaman Bupati Langkat, Desa Raja Tengah Kecamatan Kuala, Jum’at (8/10/2021).
Bupati mengaku bangga atas prestasi mereka, yang akan mewakili Sumut pada STQH tingkat nasional di Ternate Maluku Utara pada 16 sampai 25 Oktober 2021.
Bupati pun mendoakan, dua putra terbaik Langkat ini, mampu mengharumkan Langkat dan Sumut.
Selain itu, Bupati juga berharap, mereka berdua menjadi contoh tauladan bagi generasi Langkat agar religius.
“Menjadi pemuda taqwa yang dekat dengan quran dan hadist,” ujar Bupati.
Terakhir, Bupati berpesan untuk menjaga kesehatan dan tetap mematuhi Prokes COVID-19.
Selanjutnya Sekdakab Langkat dr. H. Indra Salahuddin, selaku Ketua LPTQ Langkat, mengucapkan terimakasih kepada Bupati, atas perhatiannya.
“Perhatian ini, semoga menjadi penyemangat kami dan peserta, untuk terus berprestasi dan melahirkan generasi religius di Langkat,” pungkasnya.
Turut hadir Wabup Langkat H.Syah Afandin, Kadis Kominfo H.Syahmadi, Kabag Kesra H. Syarizal, Kabag Umum Eka Syahputra Depari, Kabag Prokopim Mahardika Sastra Nasution, Camat Kuala Imanta PA, Sekretaris LPTQ Langkat H. Irfan Yusuf dan lainnya.
Sebelumnya, Bupati Langkat meninjau pelaksanaan vaksin massal, di Gedung Serba Guna Jambur Taras Kelurahan Pekan Bahorok Kecamatan Bahorok, Jum’at (8/10/2021).
Bupati mengucapkan terimakasih atas semangat pemerintah Kecamatan Bahorok dan Dinas Kesehatan Langkat, terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat, yang digelar selama dua hari 8 – 9 Oktober 2021.
“Semoga target 2.000 dosis dalam satu hari, dan 4.000 dosis selama dua hari tercapai,” doa Bupati.
Dijelaskan Plt.Camat Bahorok M.Saleh Tarigan, tenaga vaksinator dari 6 Puskesmas yaitu Puskesmas Bahorok, Puskesmas Bukit Lawang, Puskesmas Salapian, Puskesmas Kutambaru, Puskesmas Namu Trasi dan Puskesmas Namuukur.
Terpisah, pada perjalanan pulang dari peninjauan vaksin di Bahorok, Bupati menyempatkan mampir sejenak di Desa Empus untuk menyapa Samsudin, warga setempat yang berjualan petai dan jebang (sejenis jengkol). Lalu Bupati membeli seluruh dagangannya dengan harga yang pantastis.
Samsudin langsung berterimakasih dan mendoakan banyak kebaikan untuk Bupati dan keluarga.
Turut mendampingi Bupati, Staf Ahli Bid.SDM Sosial dan Kemasyarakatan H.Sujarno, Kadis Kominfo H.Syahmadi, Kalakhar BPBD H.Irwan Syahri, Kabag Umum Eka Syahputra Depari, Kabag Prokopim Mahardika Sastra Nasution, Ba Tuut Koramil 06/Bahorok Peltu Isiwanto Sitepu, Kapolsek Bahorok AKP Pamilu H.Hutagaol, serta para Kapus Langkat Hulu dan Kades/Lurah se Kecamatan Bahorok.(yan/ala)